BATURAJA-Kabar Rakyat– Negara Indonesia sekarang sedang giat melakukan pembangunan infra struktur tak terkecuali di Sumatera Selatan. Pembangunan jalan tol, fly over dan yang hangat adalah mega proyek LRT di Kota Palembang. Semua pembangunan itu butuh semen yang tidak sedikit.
Ini merupakan pasar tersendiri bagi Semen Tiga Gajah. Namun sejak kran perdagangan bebas dibuka maka persaingan pada industri semen juga semakin tajam karena perusahaan semen dari negara tetangga juga mulai merambah ceruk pasar yang selama ini hanya dinikmati perusahaan nasional saja.
Menyikapi persaingan global tersebut PT Semen Baturaja Persero Tbk, menyiapkan strategi. Menurut Direktur Utama PT Semen Baturaja Persero Tbk, Rahmad Pribadi strategi Inisiatif Tiga Gajah menghadapi persaingan global adalah Cost Leadership, Market Expansion dan Businnes Process Streamlining.
Cost leadership, maksudnya perusahaan menargetkan nilai efisiensi hingga akhir tahun ini mencapai Rp70 miliar – Rp100 miliar. Menurut Rahmad, pihaknya ingin perusahaan tidak terbebani sehingga dapat mendorong kinerja perusahaan sesuai target.
Strategi ke dua, market exspantion. Maksudnya perseroan menargetkan pembukaan pasar baru untuk pengembangan pangsa pasar.Sedangkan strategi inisiatif ke tiga, yakni business process streamilining , strategi ini bertujuan untuk melakukan percepatan dalam proses pengambilan keputusan.
Selain itu menurut Rahmad moment penting pada acara kemarin yakni selesainya pabrik baru PT Semen Baturaja tshun 2017 ini tepat waktu dan semalam telah selesai melakukan performance dan siap untuk dioperasikan. Tinggal lagi acara serahterima dari kontraktor pembangunan pabrik ke pihak PT Semen Baturaja.
Hal yang menggembirakan Pembangunan pabrik baru PT Semen Baturaja ini tercepat sepanjang sejarah. Tambahan kapasitas produksi pabrik baru sebanyak 3,8 juta ton. Dengan demikian PT Semen Baturaja bisa memenuhi peluang pasar sebanyak 6 juta ton.
”PT Semen Baturaja memiliki kinerja terbaik dan ini dibuktikan dengan diterimanya penghargaan sebagai BUMN terbaik dan kinerja ini terus kita tingkatan untuk mewujudkan strategi Inisiatif Tiga Gajah,” jelas Rahmad. (sj/kabar
rakyat)